Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Bekasi, Misbahudin meminta Pemerintah Kota Bekasi dapat meningkatkan kualitas layanan disabilitas.
Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Bekasi itu menjelaskan perhatian perlu dilakukan terhadap kualitas, kuantitas dan pemenuhan hak-hak disabilitas.
“Dengan belum meratanya akses untuk penyandang disabilitas di ruang publik, membuat Kota Bekasi belum dapat disebut sebagai daerah yang ramah bagi disabilitas,” tuturnya.
Ia mengatakan hak disibalitas yang dimaksud ini adalah pendidikan, tenaga kerja, hingga kesehatan.
Lebih lanjut, menurut Misbahudin menjelaskan jika seluruh OPD mempunyai peranan dan keterkaitan.
“Baik untuk pendidikan, kesehatan dan ketenagakerjaan dapat dibuat unit layanan yang terintegrasi dengan baik, hingga kaum disabilitas tidak bingung urusan ini kemana, urusan itu kemana,” beber Misbahudin
Selain itu, disabilitas mempunyai hak dalam pendidikan, menimba ilmu menjadi hal yang utama dapat dilakukan.
“Maka, kami ingin lembaga pendidikan agar maksimal memberikan ruang, menyesuaikan pelajaran dan sarana di sekolah yang ramah kepada mereka,” sambung dia.
“Lebih bagus lagi, dari pihak puskesmas atau rumah sakit bisa berkomunikasi secara khusus menggunakan bahasa isyarat. Supaya orang yang tuna rungu bisa menjelaskan keluhannya,” terang dia
Berikan ulasan