Bekasi -Kafe Gladiator yang disegel Satpol PP Kota Bekasi disebut-sebut milik Vicky Prasetyo. Rencananya, pemilik kafe akan menjalani pemeriksaan terkait kerumunan pengunjung.
“Hari ini kita periksa pemiliknya, kabarnya punya Pak Andi Cakra Barani, kalau Vicky Prasetyo suka nongkrong di sini katanya,” kata PPNS Satpol PP Kota Bekasi, Kuncoro Hario Fajar, Selasa 22 Maret 2022.
Baca juga: Kecelakaan di Bekasi, Satu Pemotor Tewas
Meski begitu, kata dia, pihaknya akan menindak tegas pemilik kafe tersebut. Dia mengaku tak mempedulikan siapa pemilik kafe tersebut.
Sebelumnya, pada Minggu 20 Maret 2022, berlangsung konser musik di sebuah kafe di Bekasi Selatan dengan mengundang kerumunan. Para peserta yang datang memyesaki acara dengan mengabaikan protokol kesehatan COVID-19.
Baca juga: Kebijakan PJJ atau PTM di Bekasi Plintat-plintut
Even itu pun viral di media sosoal. Bahkan, dalam ungghan video tersebut para penonton konser musik itu rela berdesak-desakan tanpa menjaga jarak. Belakangan, konser musik band Supergland ini bertema Solidaritas untuk Jrx’.
Kasat Pol PP Kota Bekasi, Abi Huraira mengatakan, penyegelan dilakukan bersama unsur komite pencegahan COVID-19 “Bukan cuma Satpol PP, tapi yang nyegel itu komite,” katanya. (dan)