KOTA BEKASI - Jelang Idul Adha 1444 Hijriah, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bekasi meluncurkan buku ”Berkurban Di Hari Raya Idul Adha" Di Kantor PCNU Kota Bekasi, Rawa Lumbu, Kota Bekasi, Kemarin
Hadir pada kegiatan tersebut seluruh jajaran pengurus NU baik tingkat kecamatan, Badan Otonom dan lainnya.
Ketua PCNU Kota Bekasi, KH Madinah mengatakan buku tersebut akan didistirbusikan kepengurus NU dan warga Kota Bekasi."Kami cetak 1500 buku yang akan kami bagikan terutama untuk kaum muslim di Kota Bekasi," Kata KH Madinah.
Ia mengatakan, kurban merupakan sebuah ritual penghambaan muslim kepada Tuhannya yang beririsan langsung dengan sektor ekonomi ummat sekaligus berdampak sosial.
"Tak hanya sebuah ibadah, kurban mempunyai tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan memberikan keadilan bagi mustadháfin atau orang-orang lemah, rentan serta terpinggirkan. Maka kehadiran buku ini sangat strategis, dan sangat bermanfaat terutama dalam memberi pengetahuan tentang tata cara berkurban karena lengkap dengan ayat dan sejarahnya," ujarnya.
Menurut dia, kurban sangat penting dalam mewujudkan kesejahteraan nasional dengan aktivitas jual beli kurban mau pun penambahan protein hewani bagi masyarakat tidak mampu. Maka pemerintah dan masyarakat perlu meningkatkan perhatian pada kurban, terutama dalam kaitannya dengan pemberdayaan ekonomi.
"Buku ini diluncurkan sebagai momentum Hari Raya Idula dha yang diperingati tiap tahun," ujarnya.
Lanjut KH Madinah, Idul Adha juga dalam rangka Memperingati peristiwa bersejarah tentang kepatuhan Nabi Ibrahim AS dan Ismail AS kepada perintah Allah SWT atas mimpi seorang ayah untuk menyembelih putra tercinta.
"Menjaga keharmonisan dan keeratan hubungan seorang bapak yakni Nabi Ibrahim AS dan seorang anak seperti Nabi Ismail AS, terutama dalam menghadapi problematika kehidupan," jelasnya.
Merawat jalinan cinta dan keakraban antara kalangan yang atas dan berkecukupan dengan orang yang kurang mampu secara ekonomi.
"Memberikan kebahagiaan kecil kepada fakir dan miskin dengan menyalurkan daging kurban kepada mereka di momen Idul Adha," tuturnya.
"Ibadah kurban adalah salah satu upaya yang dijalankan oleh orang Muslim untuk dekatkan dirinya kepada Allah SWT. Hal ini dimaksudkan agar seorang hamba menaati atas segala perintah dan menjauhi larangan agar selamat di dunia dan akhirat, serta mendapat keberkahan dalam hidupnya," sambungnya.
Berikan ulasan